Minggu, 27 Januari 2013

Tug of Love

Judul: Tug of Love
Penulis: Allie Spencer
Penerbit: Little Black Dress
Tahun: 1 Oktober 2009
Hlm: 320
ISBN: 9780755352937
Rated: 3/5
Format: Ebook
Sinopsis:

Tug of Love:   
Love, lust and litigation -- a riveting romance so addictive it should be illegal! Unsurprisingly, divorce barrister Lucy Stone is a bit of a cynic when it comes to love. And working with egotistical weasel Hugo Spade doesn't help matters. Then Mark comes along, ticking all the boxes, and Lucy can't believe her luck. But when Lucy has to choose between the man of her dreams and the career opportunity of a lifetime, it seems there really is no justice in the world. And the re-appearance of sexy-ex Jonathan is the last thing she needs. Is Lucy about to be found guilty of making the biggest mistake of her life?


Lucy Stephens seorang pengacara muda yang masih menapaki karir. Spesialisasinya adalah masalah perceraian. Sebagai pengacara muda ia mengalami banyak tekanan dari rekan kerjanya yang suka menindas, Hugo.

Meskipun begitu ia masih memiliki sahabat yang selalu mendukungnya di luar kantor, si Hez yang cantik namun pedas dan Jo yang sudah bersuami. Lalu ketika Dave (suami Jo) memperkenalkan Mark kepada Lucy, mereka berdua langsung cocok begitu saja.

Bencana datang ketika Lucy menjadi pengacara dadakan Jennifer yang ingin menuntut ayah dari anaknya, nama anaknya Josh. Well, sedikit ribet disini karena Jennifer ini nggak menikah dan agak kontrol freak, jadi dia tidak ingin Josh bertemu si ayah. Dan tebak siapa ayahnya? Mark.

Lucy kecewa karena Mark nggak pernah mengungkit bahwa dia punya anak. Bahkan karirnya dipertaruhkan karena masalah Jennifer dan Mark ini. Parahnya lagi, sekarang ia ditunjuk menjadi pengacara junior di bawah pimpinan Guy (bosnya) untuk menangani masalah perceraian Perdana Menteri Inggris yang super rahasia. Jadi ketika bosnya memaksa Lucy menghindari Mark ya terpaksa status hubungan mereka makin nggak jelas. 

Di lain pihak, ada Jonathan si mantan pacar yang sempat bikin Lucy jatuh cinta setengah mati dan patah hati sampai hampir mati (oke, lebay). Jonathan ingin memperbaiki hubungan mereka yang sempat rusak. Lucy pun tergoda hatinya karena Jonathan yang dulu brengsek sekarang berubah jadi sangat charming.

Awalnya saya sedikit bosan membaca novel ini karena sampai 8 bab pertama konfliknya masih stagnan. Menurut saya novel yang nggak menarik dan membosankan di awal nggak layak untuk di rekomendasikan. Tapi kemudian konflik pun mulai berkembang, terutama ketika Lucy mulai mendapat kasus Perdana Menteri Inggris, baru deh novel ini muali makin menarik.

Karakter Lucy ternyata kocak. Lucy ini selain lucu dia juga witty. Agak terlalu sering terbawa perasaan jadi dia mudah terpuruk tapi mudah juga untuk semangat lagi. Ketika dia sedang terpuruk, si Lucy ini suka banget mendramatisir keadaan. Dan sering berimajinasi dirinya menjadi pengacara sukses, di wawancarai oleh majalah terkenal, dan di puja karenan karirnya yang meroket drastis, padahal kenyataannya tidak. Haha, dasar drama queen.

Biarpun Lucy ini lebay, tapi dia sangat capable dalam pekerjaannya. She's a fast thinker and clever. Buktinya Perdana Menteri suka dengan pekerjaan Lucy dan Hugo menindas dia karena sirik dengan kemampuannya.

Kemudian banyak karakter-karakter lain yang dibuat komikal, favorit saya si Hez yang pedas dan tajam serta tidak akan melepaskan targetnya begitu saja. Sekali Hez beraksi, jangan harap kau bisa menghindar darinya. Berikut cuplikan percakapan Hez dan Lucy ketika mereka mau menjebak Hugo



‘I agree it would be a high-risk strategy.’ Hez sighed.
‘But we both know Hugo isn’t a wage slave like the rest
of us; even if he was uncovered and never worked again,
he’s hardly going to starve. Plus, snooping round your
room like that, there’s got to be something going on. He
may not be our mole, but I reckon he still needs to be
checked out.
'How?’
‘Well, he’s got a bit of a thing for me, hasn’t he?’
‘Sadly, yes,’ I admitted.
‘I’ll ask him to take me out for dinner or something,
get him hammered and see what he has to say for
himself. It’s worth a go, anyway.’
‘You’re brave.’
‘I’m desperate.’
‘What if he tries to kiss you or something?’
‘I shall just have to do what women are biologically
programmed for in such circumstances: close my eyes
and think of Brad Pitt. I’ll ring him when we get home.’
p 223




Allie juga memberikan deskripsi dunia hukum paralegal yang cukup detail dan nggak hanya jadi pajangan seperti di novel romance lainnya. Justru menurut saya pekerjaan Lucy sebagai pengacara sangat mendominasi disini. Allie menggambarkan bagaimana seoarang Lucy sebagai pengacara muda yang tertekan dengan pekerjaannya sekaligus sibuk dengan problematika percintaannya. You know lah, being 30th and single is quiet depressing for a drama queen Lucy.

Penyampaiannya padat dan nggak bertele-tele, tepat seperti yang saya suka. Allie is witty and the book's is very well written for a chicklit. It's suddenly not boring at all. Selain itu banyak percakapan kocak antar karakter yang bikin saya ngikik geli. It's a fun read. And I recomend it for you who think your love is not working quiet well.. don;t worry it's not always bad. It eventually will turn out alright! Ask Lucy, how well is she living her life? XD

8 komentar:

  1. "being 30th and single is quiet depressing for a drama queen Lucy"

    Rasa-rasanya aku jadi agak masygul dengan statement mu ini, hahaha.

    IMO
    Aspek budaya mungkin punya pengaruh yang signifikan. ketika seseorang memilih menunda menikah atau justru nikah cepet.

    Yang paling paradoks/ aneh coba kamu cermati drama-drama korea khususnya yang jenis Romance.

    Alur ceritanya tentang cinta, nikah. tapi pemerannya apalagi yang cewek usia 30 aja masih belum nikah-nikah juga....

    hehehe just my opinion, correct me if i'm wrong.

    Bye.

    [Pratama]



    BalasHapus
    Balasan
    1. Yah, maafkan apabila kata2ku ada yg menyinggung yaaa m(_ _)m

      Bener kok opini Pratama. Di Indonesia juga mulai banyak yg nikah telat.. :D

      Hapus
  2. oky, nggak ada yang tersinggung kok disini:D

    just 2 share my opinion.

    Well maybe this movie will inspire u a lot.

    http://www.imdb.com/title/tt0428870/

    Hope u will... See U

    [Pratama]

    BalasHapus
    Balasan
    1. Thanks for the movie recommendation. Already downloading it. Ntar kalo sempet baru nonton aaah~

      See u soon at school

      Hapus
    2. Oky, lagi sibuk baca nggak? (Takutnya lagi kejar setoran buat nulis sinopsis hehe)

      Aku minta tolong dong, ceritanya baru belajar nulis sinopsis. Dan belum ada editor yang rela "buang" waktunya untuk sekedar baca.

      Tolong kasih masukan ya, maklum Newbie

      http://sinopsisnovelpopuler.blogspot.com/2013/01/jadilah-pembuat-keajaiban.html

      Thx....

      Hapus
    3. Sip, ntar malam kalau uda selow aku langsung meluncur!

      Hapus
  3. Covernya kelihatan jadul ya? Tapi baca reviewmu jadi penasaran pengen baca.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, covernya terbitan Little Black Dress jadul dan ga menarik semua. Bacalah mba, ini ringan kok.

      Hapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...